Selamat Hari Jadi PAFI ke 72 Tahun
Sambutan Ketua Umum PAFI ( Dr. Faiq Bahfen, SH)
Assalammualaikum warabhmatullahi wabarakatuh.
Salam sejahtera buat kita semua.
Hari ini tanggal 13 Februari 2018 merupakan hari
yang BERSEJARAH karena pada tanggal 13 Februari 1946 telah lahir Organisasi
Pejuang yang sekaligus Organisasi Profesi yang bernama PERSATUAN AHLI FARMASI
INDONESIA ( PAFI ) .
72 Tahun PAFI telah berdiri dengan tegak
memberikan kontribusi konkret dalam mengisi Kemerdekaan terutama dalam bidang
Farmasi . Banyak karya yang telah dihasilkan semoga selalu memberi manfaat bagi masyarakat. Aamiin Ya Robbal
Aalamin.
Namun dengan lahirnya UU No: 36 Tahun 2014 Tentang Tenaga Kesehatan , yang pada awalnya anggota PAFI adalah lulusan SAA / SMF / SMKF / D3 Farmasi / D3 Akafarma / D 3 Anafarma , PAFI MERASA DIRUGIKAN dimana lulusan SAA/SMF/SMKF BUKAN LAGI sebagai Tenaga Kesehatan tetapi ASISTEN TENAGA TEKNIS KEFARMASIAN ( ATTK ).
Ternyata melalui MUNASLUB PAFI semua lulusan ATTTK, D3 Farmasi / D3 Akafarma / D3 Anafarma TETAP BERGABUNG dala satu wadah yaitu Persatuan Ahli Farmasi Indonesia ( PAFI )
Namun dengan lahirnya UU No: 36 Tahun 2014 Tentang Tenaga Kesehatan , yang pada awalnya anggota PAFI adalah lulusan SAA / SMF / SMKF / D3 Farmasi / D3 Akafarma / D 3 Anafarma , PAFI MERASA DIRUGIKAN dimana lulusan SAA/SMF/SMKF BUKAN LAGI sebagai Tenaga Kesehatan tetapi ASISTEN TENAGA TEKNIS KEFARMASIAN ( ATTK ).
Ternyata melalui MUNASLUB PAFI semua lulusan ATTTK, D3 Farmasi / D3 Akafarma / D3 Anafarma TETAP BERGABUNG dala satu wadah yaitu Persatuan Ahli Farmasi Indonesia ( PAFI )
Saya selaku Ketua
Umum PP PAFI dengan ini menghimbau kepada seluruh perangkat organisasi PAFI di
tingkat PP, PD dan atau PC merayakan secara sederhana dan fokuskan pada
peningkatan dan pendidikan berkelanjutan agar mutu praktik kefarmasian lebih
baik pada masa y.a.d. Dan mari kita bersama memerangi obat illegal, mencegah
terjadinya penyalah gunaan obat dan penggunaan obat yang salah.
Terus menggalang kerjasama, koordinasi dan kooperasi dengan Organisasi Profesi kesehatan lain agar derajat kesehatan masyarakat yg setinggi tingginya dapat di wujudkan.
Kepada TS PAFI hendaknya berpraktik sesuai dengan Standar Profesi, Standar Praktis dan SOP yang benar dan senantiasa KOLABORASI dengan Tenaga Kesehatan lain serta menjunjung tinggi MORAL dan KODE ETIK.
Selamat Ulang Tahun PAFI ke 72, semoga PAFI semakin JAYA
Bravo PAFI.
BERSAMA KITA BISA.
Salam PAFI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar